Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Produk Unit Link Asuransi Jiwa



Apa itu Asuransi Jiwa Unit Link - Asuransi Jiwa Unit Link ternyata sekarang cukup populer di kalangan masyarakat, sehingga tidak jarang kalau banyak yang memperdebatkan tentang produk ini, untuk itu Masyarakat harus lebih memahami tentang produk Asuransi yang akan dipilih nya.


Tentang Produk Unit Link, ternyata masih banyak yang tidak memahami bagaimana sistem dari produk unit link Asuransi ini, rata rata nasabah diberikan pemahaman akan mendapatkan pengembalian uang yang tinggi.

Padahal perusahaan tidak pernah menjamin akan memberikan return uang yang tinggi,Apalagi jika beli produk asuransi. Asuransi digunakan tidak hanya setahun atau dua tahun, tapi 10 sampai 15 tahun ke depan, dan jika salah memilih, efeknya sangat besar untuk pasangan dan anak – anak. Produk yang seperti ini wajib dimengerti sebelum dibeli.

Apa Itu Produk Unit Link Asuransi Jiwa


Definisi Unit Link adalah produk perusahaan asuransi jiwa yang menggabungkan fungsi proteksi dan investasi. Dalam rencana keuangan, investasi dan proteksi adalah dua hal wajib dimiliki.

  • Investasi. Investasi diperlukan untuk mencapai tujuan keuangan, misalnya dana pendidikan dan dana pensiun. Tanpa investasi, tujuan keuangan sulit dicapai karena mengandalkan tabungan, yang bunganya rendah, tidak akan bisa mengejar kenaikkan harga (inflasi).
  • Proteksi. Proteksi melindungi Anda dari sejumlah risiko, misalnya, meninggal dunia, cacat tetap dan sakit. Jika pencari nafkah utama sakit, cacat atau meninggal dunia, investasi terhenti . Anak – anak terancam tidak bisa sekolah. Istri atau suami kemungkinan tidak bisa pensiun dengan layak. Karena itu, perlu proteksi, supaya investasi bisa terus berjalan meskipun pencari nafkah utama mengalami musibah.
Produk unit link merupakan produk paket lengkap, dengan membeli produk unit link anda akan mendapatkan 2 manfaat sekaligus yaitu Investasi dan Proteksi.


Hal ini sangat berbeda sekali dengan Asuransi Tradisional, yang hanya memberikan manfaat proteksi.
Unit Link memberikan potensi return yang bervariasi dari rendah sampai tinggi, Ada banyak instrumen, seperti saham, obligasi, campuran dan pasar uang. Itu sebabnya produk unit link menarik karena menawarkan return jauh diatas  tabungan atau deposito. Tapi nasabah harus cermat, bahwa pihak perusahaan tidak menjamin pengembalian akan sesuai dengan ilustrasi proposal yang sudah dibuat, dan semua resiko ditanggung oleh pemegang polis.

Hal lain yang membuat Produk Unit link laris manis di masyarakat adalah, karena kesadaran Masyarakat akan penting nya Asuransi sangat rendah, dan sudah pasti sangat sulit untuk menjual produk Asuransi,  tapi jika calon nasabah ditawari produk yang berhubungan dengan Investasi, sudah pasti mereka akan tertarik.

Maka dari itu kebanyakan Produk Unit Link di hubungkan untuk Asuransi Pendidikan, karena menawarkan return yang besar.


Cara Kerja Unit Link


  • Premi yang Anda bayarkan masuk ke instrumen investasi yang Anda pilih, yang kemudian menghasilkan Nilai Polis. Namun, sebelum itu, premi dipotong untuk membayar sejumlah biaya, terutama biaya akuisisi di tahun awal. Jadi, porsi premi yang masuk sebagai investasi itu nett biaya yang dibayarkan ke perusahaan asuransi.
  • Nilai Polis, yang merupakan hasil dari investasi, adalah uang yang digunakan untuk membayar Biaya Asuransi, Biaya Asuransi Tambahan dan Biaya Administrasi. Jadi, proteksi asuransi dibayar dari hasil investasi. Dari sini, kita bisa lihat bahwa pemotongan biaya di unit link dilakukan dengan dua cara. Pertama, premi langsung dipotong untuk membayar biaya akuisisi (hanya di 5 tahun pertama). Kedua, nilai investasi dipotong secara rutin untuk membayar biaya asuransi (selama – lamanya polis hidup).
  • Setelah membayar semua biaya tersebut, sisanya adalah nilai polis atau nilai tunai, yang bisa diambil oleh pemegang polis. Ini adalah nilai yang bisa dicairkan untuk dana pendidikan atau dana pensiun.
  • Selama nilai polis cukup untuk membayar biaya, proteksi asuransi tetap aktif. Kalau nilai polis tidak cukup, otomatis proteksi asuransi berhenti, sering disebut sebagai polis lapse. Sebelum terjadi polis lapse, perusahaan asuransi akan meminta nasabah melakukan penambahan dana (top up), bayar lagi diluar premi yang rutin dibayar.
  • Jadi dalam unit link, nilai polis adalah titik pentingnya. Karena itu, perlu paham apa yang mempengaruhi nilai polis. Pertama, jumlah dana yang masuk dari pembayaran premi dasar dan kedua, kinerja return investasi yang dipengaruhi instrumen yang dipilih (saham, obligasi, deposito dll) serta kemampuan manajer investasi mengelola dana. Ingat: tidak ada jaminan return atau hasil investasi di unit link. Risiko ditanggung oleh pemegang polis. Jika menerima penawaran dari agen asuransi yang menjanjikan kepastian return investasi, agen tersebut bisa dipastikan ngawur.

Manfaat Produk Unit Link


  1. Membayar premi tidak perlu memikirkan untuk angsuran investasi, semua sudah langsung tercover dengan premi bulanan anda yang akan dialokasikan untuk investasi dan proteksi.
  2. Tidak perlu memikirkan pengelolaan Investasi, karena semua dana Investasi diolah oleh pengelola yang profesional.

Itulah pengertian tentang Produk Unit Link Asuransi yang wajib anda ketahui, karena saat ini rata-rata produk Asuransi menawarkan produk Unit Link Asuransi yang menggabungkan antara Proteksi dan Investasi, hal ini juga untuk menghindari kerugian yang anda alami, karena ulah agen yang salah dalam menjelaskan produk asuransi yang dijualnya.
Pesan Sekarang