Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bahan dan Cara Membuat Tahu Dan Tempe

Asuransioke - Tahu dan tempe masih menjadi primadona semua kalangan sebagai lauk teman nasi. Rasanya yang enak gurih didapat dari kandungan protein yang berasal dari kacang kedelai. Lemak nabati yang sangat aman bila dikonsumsi oleh tubuh.

http://www.reseppedia.ooo/2018/05/resep-tahu-dan-tempe-untuk-berbuka-dan.html
reseppedia

Untuk makan sahur misalnya yang menginginkan serba praktis dan mudah. Sambal goreng tahu tempe jawabannya. Bersama sayur tumis atau berkuah santan seperti lodeh nangka muda, sangat cocok dipadukan dengan lauk tersebut, dan berikut resepnya untuk Anda.


Bahan-bahan :
  • ½ papan tempe ukuran sedang
  • 5 buah tahu putih kotak
  • 2 buah kentang
  • 200 gram ati ampela
  • 15 buah biji petai
  • 300 ml air
  • 2 sendok makan minyak goreng
Bumbu-bumbu :
  • 3 buah cabai merah besar
  •  3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • ½ sendok teh merica bulat
  •  ½ teh ketumbar
  •  ½ sendok teh terasi
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 1 cm lengkuas
  •  3 lembar daun jeruk
  • 3 cm batang sereh
  • 2 lembar daun salam
  • ½ sendok teh garam
  •  ¼ sendok teh bubuk kaldu
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan kecap manis
  •  1sendok makan saus tiram
Cara Membuat :
  •  Potong kotak tempe ukuran 2 cm.
  • Cuci bersih tahu dengan hati-hati bersama air yang mengalir, lalu potong kotak 2 cm
  • Cuci bersih ati ampel ayam kemudian rebus sebentar selama limabelas menit dengan lengkuas, daun jeruk dan daun salam, angkat buang airnya, potong-potong kotak 2 cm dan sisihkan.
  • Kupas kentang dan cuci bersih lalu potong kotak 2 cm.
  • Rajang biji petai masing-masing menjadi 4 bagian untuk setiap bijinya.
  • Secara bertahap goreng tempe, tahu, ati ampela dan kentang setengah matang, jadikan satu lalu sisihkan.
  • Haluskan cabai merah, bawang putih dan bawang merah, terasi, merica, jahe, kunyit, serta ketumbar secara bersamaan.
  • Cuci bersih daun salam, daun jeruk, lengkuas dan sereh, sisihkan.
  •  Panaskan minyak goreng masukkan bumbu yang dihaluskan, tunggu sampai berbau harum.
  • Masukkan campuran tempe tahu, ati ampela, dan kentang, tambahkan air.
  •  Campurkan semua sisa bumbu dan petai, aduk rata lalu tunggu sampai matang sampurna.
  • Cicipi sebelum diangkat, hidangkan segera.
Tahu dan tempe mempunyai banyak manfaat, antara lain :
  • Mencegah penyakit kanker
  • Menghilangkan gejala menopause
  • Mengurangi risiko gejala penyakit jantung
  • Menurunkan kadar kolesterol dalam darah
  • Mengurangi risiko penyakit osteoporosis
Kandungan zat dan mineral ini berasal kedelai, adapun nutrisinya yaitu :
  •  50 % lemak, 15% lemak jenuh, 40% protein
  • 30 % serat pangan lebih rendah dari jenis kacang-kacangan lain
  • Kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, seng, tembaga, tiamin, riboflavin, natrium dan niacin.
Setelah Anda tahu banyak tentang tahu dan tempe, tentunya semakin mantap dan yakin ya, bahwa ini bukan makanan rendah kelas bawah. Apalagi jika pintar mengolah dengan dicampur bahan makanan lain yang tak kalah nikmat.  Pasti keluarga sangat senang tambah lahap dan bernafsu, pada saat menyantap lauk tersebut yang dihidangkan di atas meja.

Post a Comment for "Bahan dan Cara Membuat Tahu Dan Tempe "