Bahan dan Cara Membuat tempe mercon
Asuransioke - Tempe dan tahu sama, lezatnya sebab sama-sama berasal dari kacang kedelai yang kaya protein. Di negara asing bahkan tempe dijual dengan harga selangit, melebihi harga daging sapi.
Bagitu populernya, hingga makanan asli orang Indonesia ini, membuat jatuh hati orang di seluruh dunia.
Bagitu populernya, hingga makanan asli orang Indonesia ini, membuat jatuh hati orang di seluruh dunia.
![]() |
resepnenek |
Diolah dengan variasi model masakan apapun, tetap nikmat dan menggoda mata. Dari dibuat kue-kue basah semacam : brownis, cake, es krim hingga kue kering dan keripik. Untuk camilan, sayur hingga lauk. Semua sedap disantap.
Kali ini penulis akan membagikan satu resep camilan dari tempe, tapi dibuat dengan agak sedikit berbeda. Beberapa waktu yang lalu, kudapan dari tempe tersebut cukup menghebohkan banyak kalangan. Karena bercitarasa pedas menyengat, sampai penjualnya menamai “tempe merchon.”
Bahan-bahan :
- 2 buah papan tempe ukuran sedang
- 250 gran tepung terigu
- 500 ml minyak goreng
Bahan Pencelup :
- 3 siung bawang puth
- 5 siung bawang merah
- ½ sendok teh ketumbar
- 1 cm kunyit
- ½ sendok teh garam
- ½ sendok eh bubuk kaldu
- 3 batang daun bawang
- 2 batang daun seledri
- 150 ml air
Bahan Isian Sambal :
- 250 gram tauge
- 15 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ½ sendok teh terasi
- ½ sendok teh garam
- ½ sendok bubuk kaldu ayam
- ½ sendok teh bubuk kaldu balado
- 2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan minyak goreng
- 2 sendok makan air
Cara Membuat Adonan Pencelup :
- Haluskan semua bumbu, kemudian masukkan ke dalam wadah bersih.
- Masukkan tepung terigu dan air, aduk rata koreksi rasa.
- Potong tipis daun bawang dan seledri, campur ke adonan aduk-aduk supaya tercampur rata sempurna.
- Sisihkan.
Cara Membuat Isian :
- Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai, terasi dan tomat kemudian tumis dengan minyak.
- Setelah agak layu masukkan tauge.
- Masukkan gula, garam dan bubuk kaldu serta air aduk rata.
- Koreksi rasa lalu matikan kompor biarkan agak dingin.
- Potong-potong tempe setebal 1cm lalu belah melintang seperti saat akan membuat tahu isi.
- Ambil satu sendok bahan isian, masukkan ke tempe. Lakukan sampai tempe habis.
- Panaskan minyak goreng sampai benar-benar panas.
- Celupkan satu persatu ke dalam adonan pencelup.
- Goreng hingga matang kekuningan lalu angkat.
- Sajikan dengan cabai rawit, saus mayones, saus sambal atau tanpa apapun sebab tempe sudah berasa pedas.
Selain dapat dimakan sebagai camilan, tempe merchon juga dapat digunakan sebagai lauk. Bersama sayur asam atau sayur bening dan ikan lauk lain. Tetap nikmat disantap saat berbuka maupun menjelang sahur.
Cukup membuat adonan tempe pencelup dan isian sambal agak banyak, lalu simpan dalam lemari pendingin. Esok hari saat sahur, tinggal menggoreng.
Post a Comment for "Bahan dan Cara Membuat tempe mercon"